Salah satu persyaratan untuk mengajukan KPR rumah bersubsidi adalah membuat surat keterangan tidak memiliki rumah dari kelurahan. Agar tidak bolak balik dalam pengurusanya sebaiknya kamu tahu langkah langkahnya.

Sebetulnya ini pengalaman pribadi dalam memperjuangkan rumah yang mendapat subsidi pemerintah, karena lokasi tempat tinggal admin sekitar Bogor untuk itu memutuskan mencari rumah murah bersubsidi di Cileungsi.

Dengan semakin naiknya harga sewa rumah kontrakan, mengapa tidak berpikir untuk memiliki rumah sendiri jika asumsi sewa rumah bulanan sebesar Rp.600.000 per bulan tidak berbeda jauh jika menyicil rumah sederhana sebesar Rp.800.000.

Membuat Surat Keterangan Tidak Memiliki Rumah dari Kelurahan

1. Mintalah surat pernyataan belum memiliki rumah dari lingkugan RT dan RW caranya dengan meminta form surat permohonan dari kelurahan, yang berisi data pribadi, tujuan surat itu dibuat isi saja untuk keperluan permohonan kredit kepemilikan rumah BTN. Dengan ditanda tangani oleh ketua RT dan RW kemudian si pembuat pernyataan menandatangani form tersubut diatas materai Rp.6000.

Cara Membuat Surat Keterangan Tidak Memiliki Rumah Untuk KPR Subsidi

2. Setelah selesai mengurus surat pernyataan kembali ke kantor kelurahan untuk melanjutkan pengurusan surat keterangan tidak memiliki rumah. Berikan surat pengantar surat permohan dari RT dan RW kepada petugas kelurahan untuk diganti dengan surat keterangan tidak memiliki rumah seperti gambar dibawah.

Cara Membuat Surat Keterangan Tidak Memiliki Rumah Untuk KPR Subsidi

Berapa biaya untuk mengurus surat keterangan tidak memiliki rumah?

Tidak ada patokan resmi biaya pengurusan surat tersebut dan memang gratis hanya kita memberi sekedar untuk kepentingan kas RT dan RW serta Kelurahan itupun seikhlasnya.

Yang perlu diingat dalam proses membuat surat keterangan tidak memiliki rumah dari kelurahan harus membawa identitas kartu tanda penduduk dan kartu keluarga asli untuk kemudian di fotokopi.

Waktu yang diperlukan selama proses pembuatan surat tidaklah lama tidak sampai 30 menit surat sudah jadi, mungkin yang sedikit lama waktu meminta tanda tangan RT dan RW jika sedang tidak ada ditempat.

Cara mengetahui dimana ada rumah KPR BTN bersubsidi

1. Bukalah situs resmi btnproperti kemudian cari didaerah mana kamu minat memiliki rumah baik yang berstatus subsidi atau non subsidi (komersil) yang akan menampilkan developer yang telah bekerjasama dengan Bank BTN. Panduan mencari rumah sudah admin tulis disini

2. Jika sempat kunjungi pameran  perumahan karena disitu kamu dapat mendapat informasi lebih awal, selain itu selama pameran sering ada promo dan diskon DP atau uang muka perumahan.

Nah itulah pengalaman emiscara selama mengurus surat keterangan tidak memiliki rumah demi mendapat rumah murah namun layak. Apabila ada pertanyaan silahkan tinggalkan komentar pada tempat yang tersedia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You May Also Like

Pengalaman Pengembalian Barang di Lazada Via kantor Pos

Yang namanya belanja online melalui marketplace terkadang mengalami hal yang diluar dugaan…

Penyebab Kena Biaya ATM Link Ketika Tarik Tunai

Beberapa hari lalu saya melakukan penarikan uang dengan menggunakan kartu ATM BNI…

Waduh Beli Token Listrik di ATM BRI Struk Tidak Keluar Bagaimana Solusinya?

Teringat pulsa listrik prabayar dirumah hanya tersisa beberapa KWH dan sekalian sedang…

Total Harga Pulsa Simpati di ATM BNI Termasuk Administrasi Bank

Tadi pagi karena belum ada counter yang buka akhirnya emiscara membeli pulsa…