Jika anda belum tahu bagaimana cara mengirim email dan file lewat Gmail di HP Android maka silahkan baca panduan berikut ini sampai tuntas. Sebetulnya tidak jauh berbeda dengan saat kita akan mengirim email beserta lampiran menggunakan PC yang berbeda hanya tampilan saja.
Tetapi bagi yang belum pernah mengirim file lewat gmail, tidak jarang kebingungan terutama jika dalam email tersebut disertakan juga lampiran baik gambar maupun file lain seperti PDF, Excel dan sebagainya.
Apa saja yang bisa dilampirkan? hampir semua jenis file bisa anda jadikan lampiran saat mengirim email lewat Gmail di HP Android namun untuk dapat memilih file selain image, audio dan video seperti hasil scan pdf, lamaran kerja, laporan, tugas dan lain sebagainya dalam bentuk PDF maupun Office dari HP atau sd card maka diperlukan aplikasi file manager.
Cara Mengirim Email dan File Lewat Gmail di HP Android
Berikut adalah langkah-langkah untuk kirim email beserta file lampiran lewat Gmail di HP Android.
- Buka aplikasi Gmail di HP anda.
- Kemudian pilih icon surat untuk menulis email baru.
- Selanjutnya isi To dengan alamat penerima, Subject dengan judul email, dan compose email dengan isi atau body pesan yang ingin dikirim.
- Jika ingin menambahkan file sebagai lampiran, caranya pilih Menu pada HP anda lalu pilih file yang ingin dikirimkan, bisa berupa gambar, foto maupun file lainnya dari Gallery, Google Drive, Dropbox atau jika ingin mengirimkan file PDF, Office seperti Excel, Word maka akan lebih mudah jika anda install terlebih dahulu file manager seperti es file explorer.
- Setelah anda memilih file, pada pick up file as pilih File Way. Ulangi langkah ini jika ada lebih dari satu yang ingin dilampirkan.
- Terakhir untuk mengirim, pilih icon panah yang ada dipojok kanan atas, lihat gambar berikut ini
Itulah langkah-langkah lengkap cara mengirim email lewat Gmail beserta lampiran di HP Android. Secara default HP Android hanya memberikan pilihan untuk melampirkan file berupa gambar, foto, video atau auido.
Jadi jika anda ingin mengirim selain jenis file tersebut sebaiknya install terlebih dahulu aplikasi file manager seperti es file explorer. Dan jika masih kurang jelas silahkan tanyakan semoga kami bisa membantu, terimakasih telah berkunjung.
1 comment
mudah dan simple …
dah sudah sring sy lakukan juga … 🙂
Salam sukses mulia … 🙂