Sekitar 4 bulan kebelakang teman MangCara daftar Grabbike dan lolos masuk seleksi di taman Wiladatika Cibubur. Jika dulu pendaftaran menjadi driver Grabbike ada waktu tertentu tetapi sekarang hampir setiap hari ada lowongan Grabbike.

Setelah ujian tes tertulis disusul kemudian test safety riding dimana calon pengemudi Grabbike akan diuji keterampilan dalam berkendara seperti meniti jembatan besi serta berputar membentuk angka 8.

Dan apabila lulus test seleksi Grabbike maka calon driver diwajibkan memberikan dokumen sebagai jaminan Grabbike. Sesuai dengan persyaratan daftar Grabbike yaitu membawa SKCK asli, STNK dan SIM yang masih berlaku serta membawa jaminan (Ijaazah, akte lahir atau buku nikah).

Ternyata sekarang jaminan Grabbike sudah mulai dikembalikan jadi driver Grabbike tidak perlu mengambil ke kantor pusat di Bendungan Hilir. Seperti teman MangCara yang diminta mengambil Ijazah di taman Wiladatika.

Cara mengambil dokumen jaminan Grabbike

Cara mengambil dokumen jaminan Grabbike

Untuk mengambil jaminan Grab tunggu sampai ada pemberitahuan melalui pesan singkat (SMS) yang berisi nama pengemudi Grabbike, hari dan jam pengambilan jaminan asli seperti gambar dibawah.

Cara mengambil dokumen jaminan Grabbike

 

Kebetulan teman MangCara tersebut diharuskan ambil jaminan Grabbike di Taman Wiladatika Cibubur Saung Anggrek Bulan. Posisinya tidak jauh dari tempat seleksi untuk pendaftaran Grabbike terbaru atau dari pintu masuk paling depan lokasinya.

Siapkan saja uang 11.000 untuk membayar tiket masuk taman Wiladatika Cibubur. Masih banyaknya orang yang mendaftar ojek online seperti Gojek atau Grab membuktikan menjadi mitra ojek online menguntungkan. Disamping mendapat uang cash dari penumpang, driver juga mendapat bonus dari perusahaan.

Bagi yang masih ingin mencari penghasilan di Grabbike atau ojek online lainnya, sebaiknya siapkan persyaratan utama seperti membuat SKCK asli, Surat Izin Mengemudi, STNK yang masih berlaku selalu diminta oleh perusahaan.

Terlebih lagi sudah memiliki rekening Bank karena top up Grab di transfer ke Bank CIMB, sehingga penarikan uang bisa menggunakan kartu ATM, sehingga tidak perlu bingung untuk mencairkan uang hasil ngegrab.

Itulah informasi cara ambil jaminan Grabbike, semoga bermanfaat dan bagi yang ingin tahu cara membuka rekening di CIMB Niaga untuk penarikan uang Grab/Gojek, silahkan baca juga syarat membuat rekening di Bank CIMB.

22 comments
  1. Grab Nike apa ya gan?, yang dimaksud disini jaminan dokumen seperti Ijazah, akte dll tujuanya mungkin sekarang perusahaan di Indo tidak boleh menahan surat berharga sebagai persyaratan bekerja

  2. kalo misale satu keluarga daftar gpp ? aku dan suamiku daftar grapblike gitu kak . . pake 2 kendaraan juga . bisa gak ?

  3. Bisa gan asal persyaratan kendaraan lengkap saja dan membawa SKCK dari kepolisian, itu ijazah dulu utuk jaminan saja dan bisa diganti dengan dokumen lain

  4. Kalo mau resign jadi mitra grab bike untuk ambil jaminan dimana ya? Dan prosesnya berapa lama?

  5. Bukanya sudah mulai dikembalikan setelah ada pemberitahuan via sms kapan harus mengambil jaminan, coba saja datang ke kantor pusat di Bendungan Hilir (benhil)

  6. Misalnya Saya di undang untuk mengambil jaminan sekarang, tapi saya datangnya seminggu kemudian bisa gak ??

  7. gan klo misalnya pas hari h disuruh ngambil jaminan tp ga datang karena sibuk , terus bisa diambil keesokan harinya ga ya ?

  8. Bro, klo ane grab angkatan awal, dimana helm n jaket berupa pinjaman dari grab, hp juga milik sendiri. Jadinya ane gak dipungut cicilan seragam or hp. Trus yg saya mao nanya, ane bisa gak ambil ijasah yg dulu saya jaminkan? Mohon petunjuknya bro.
    Terima kasih

  9. Temen ane semua sudah dikembalikan jaminan dengan terlebih dahulu menerima SMS pemberitahuan kapan dan dimana harus diambil, jika kurang jelas silahkan hubungi costumer service grab saja.

  10. Berdasarkan informasi dari teman yang melakukan pendaftaran di Cibubur katanya buka setiap hari kerja, tetapi untuk lebih jelasnya silahkan hub CS Grab saja

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You May Also Like

10 Game Penghasil Dana yang Menarik untuk Dimainkan

Game Penghasil Uang langsung Ke Dana Terbukti Membayar Bermain game tidak hanya…

Analisa Pribadi Cara Cepat Mendapatkan Orderan Grabbike

Bukan rahasia jika beberapa tahun kebelakang cara cepat mendapatkan orderan Grabbike salah…

Bagaimana Jika Lupa Password Transaksi BNI Internet Banking?

Lupa merupakan sifat manusiawi seperti pengalaman MangCara ketika lupa password transaksi BNI…

Cara Cek Sisa Kuota Paket IM3, Mentari Lewat HP dan PC (Modem)

Buat jaga-jaga kehabisan kuota saat posting blog biasanya saya selalu cek sisa…